Aplikasi Raport Kurikulum 2013 Edisi Revisi Untuk Madrasah

Dalam beberapa tahun ini sebagian madrasah di Jawa Timur sudah mulai menerapkan Kurikulum 2013 di hampir semua tingkat. Untuk itu kebutuhan akan aplikasi penilaian (Raport) adalah satu keniscayaan. 

Bentuk raport yang deskriptif tentu menghadirkan kesulitan tersendiri bagi guru, terlebih bagi guru yang madrasahnya baru saja mengadopsi Kurikulum 2013. Aplikasi raport Kurikulum 2013 sangat membantu guru dalam proses penilaian, meski -tentu saja- berakibat pada seragamnya redaksi deskripsi penilaian yang seharusnya ditulis oleh guru secara khusus menyesuaikan keunikan masing-masing peserta didik.

Berikut adalah aplikasi raport edisi terbaru yang digunakan oleh madrasah di lingkungan Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Jawa Timur. Aplikasi Raport Kurikulum 2013 Edisi Revisi Untuk Madrasah (MI, MTs, dan MA) dapat anda download di sini.

No comments:

Post a Comment